Jelajah Kekhasan Pesantren Lewat Pesantren Business Virtual Exhibition
Jelajah Kekhasan Pesantren Lewat Pesantren Business Virtual Exhibition
Jakarta – Koran Edukasi- Dalam rangka memperingati Hari Santri Tahun 2022, Kementerian Agama Republik Indonesia menggelar Pameran Virtual Bisnis Pesantren (Pesantren Business Virtual Exhibition). Pameran virtual ini berlangsung selama enam hari, mulai tanggal 16 hingga 22 Oktober 2022.
Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Muhammad Ali Ramdhani, menjelaskan pameran virtual tersebut menyediakan fasilitas bagi pengunjung agar dapat menikmati kemegahan dan keunikan pesantren hanya dari smartphone atau dari personal computer (PC) di rumah.
"Terdapat 100 booth virtual yang berisi informasi tentang pesantren-pesantren di Indonesia beserta produk unggulan yang dipamerkannya," katanya pada Ahad (16/10/2022) di Jakarta.
Informasi Seputar Pendidikan Terbaru, Kunjungi https://www.koran-edukasi.com/
Ramdhani mengungkapkan bahwa Kementerian Agama melalui pameran ini ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa pesantren juga bergerak pada sektor-sektor di luar pendidikan agama, seperti sektor ekonomi, lingkungan, dan lain-lainnya.
Pada kesempatan yang sama, Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Waryono Abdul Ghofur menerangkan, selain wadah ekspos bisnis pesantren, pameran ini juga sekaligus menjadi sarana informasi dan promosi publik bagi pesantren peserta.
"Di booth-booth virtual itu terpampang nama pesantren/lembaga beserta informasi lainnya, mulai dari pamflet, produk unggulan, hingga akun media sosial pesantren yang bisa diakses pengunjung secara langsung," ujarnya.
Informasi Seputar Pendidikan Terbaru, Kunjungi https://www.koran-edukasi.com/
Anda yang tertarik mengunjungi booth pameran, ikuti panduan berikut:
- Pengunjung masuk ke situs www.harisantri.com atau dapat mengklik banner program PESANTREN BUSINESS VIRTUAL EXHIBITION dalam website ditpdpontren.kemenag.go.id
- Pengunjung akan disambut oleh view 3D dan akan diarahkan dengan icon navigasi yang dapat digerakan untuk masuk ke ruang pameran virtual.
- Di dalam ruang virtual exhibition, pengunjung akan disajikan stage dan berbagai booth virtual. Pada stage dan booth-booth terdapat banner-banner maupun icon-icon yang terpampang dan bisa diklik untuk menerima informasi profil, kegiatan, produk dan informasi lebih lanjut.
- Pengunjung dapat memilih booth pesantren dan lembaga yang ingin dikunjungi.
- Pengunjung yang masuk ke dalam booth dapat mengklik banner-banner maupun icon-icon yang akan dialihkan ke platform digital yang tersedia.
- Pengunjung dapat melihat produk/jasa dan membelinya langsung di virtual exhibition dengan dialihkan melalui platform digital yang tersedia, misalnya: Profile, Website, Media Sosial, Whatsapp.
Dalam pameran tersebut terdapat kategori pemenang yang akan mendapatkan hadiah dari panitia, di antaranya kategori booth kunjungan terbanyak dan booth terbaik. Pemenang akan diumumkan pada acara 'Shalawat Kebangsaan', yaitu malam puncak peringatan Hari Santri 2022 yang dihelat pada Sabtu (22/10/2022) di Jakarta.
Informasi Seputar Pendidikan Terbaru, Kunjungi https://www.koran-edukasi.com/
Posting Komentar untuk " Jelajah Kekhasan Pesantren Lewat Pesantren Business Virtual Exhibition"